Cara Menggunakan VPN Pada Incegnito Google Chrome

Mengapa.ID – Artikel kali ini akan membahas bagaimana Cara menggunakan VPN Pada Incegnito Google Chrome. Bagi kamu yang belum tahu caranya, pada postingan ini akan kita berikan trik dan tutorial tentang menggunakan VPN pada incegnito google chrome.

Tentang Browser

Untuk berselancar pada dunia internet, tentunya dan pastilah kita menggunakan browser sebagai aplikasi pendukung untuk melakukan pencarian pada situs tertentu. Tentunya banyak browser yang bisa kamu gunakan untuk berselancar pada dunia maya. Sebagai contoh, Google Chrome, Mozilla Firefox, Microsoft Edge Browser, Opera Mini dan masih banyak lainnya.

Browser adalah mesin pencarian elektronik yang pengguna gunakan untuk mengakses situs atau website. Pada umumnya pengguna kebanyakan menggunakan browser google chrome, selain ringan dan mudah digunakan, google chrome juga memiliki berbagai macam fitur dan tools.

Fitur Google Chrome

Salah satu fitur dari google chrome adalah Incegnito, fitur ini berfungsi pada saat kamu mengakses internet data atau cookies penjejah kamu tidak akan tersimpa atau bisa dikatakan bersifat anonymous. Meski kamu menggunakan mode incegnito, kamu tidak akan bisa membuka situs yang di blokir oleh pemerintah.

Tentunya untuk membuka situs – situs yang memang di blokir, kamu harus membutuhkan yang namanya VPN agar dapat mengaksesnya. VPN banyak digunakan pada mode default google chrome, tetapi tidak pada mode incegnito.

Ada cara mudah memasang VPN pada Google Chrome mode Incegnito, berikut ini akan admin jelaskan lebih rinci mengenai cara Menggunakan VPN di Incegnito Google Chrome.

Cara Menggunakan VPN di Incegnito Google Chrome

Mode Incegnito tidak menyimpan data pribadi, history browser dan cookies browser. Berikut ini adalah tutorial yang bisa kamu gunakan pada browser google chrome kamu.

BACA JUGA  Ini Cara Menggunakan Filter IG Langit Berubah

Pertama, kamu buka browser Google Chrome yang kamu gunakan dan masuk kedalam Mode Incegnito.

Langkah kedua, kamu klik “titik tiga” yan ada pada pojok kanan atas browser

Kemudian kamu pilih “Fitur Lainnya” dan pilih menu “Ekstensi

vpn mode incegnito

Pada menu ini akan ada beberapa ekstensi yang telah terinstall, kamu cari VPN yang kamu gunakan, dan pilih “Detail”atau jika kamu belum mempunyai ekstensi VPN kamu bisa install “Touch VPN” pada store ekstensi chrome.

ekstensi vpn di google chrome

Kamu akan diarahkan kemenu Touch VPN pada menu ini kamu aktifkan tombol “Izinkan dalam mode samaran” dan setelah itu kamu balik lagi ke browser mode samaran atau Incegnito.

cara menggunakan VPN di mode incegnito google chrome

Langkah berikutnya, kamu tinggal klik “Icon VPN” dan klik tombol “Connect”.

VPN di mode incegnito chrome

Selesai, kamu sudah berhasil menggunakan VPN pada mode Incegnito.

Kesimpulan

Dengan menggunakan cara ini, kamu bisa menggunakan VPN pada Mode Incegnito. Dan juga kamu tidak perlu kahawatir dengan history dan cookies browser yang otomatis akan hilang jika kamu keluar dari mode Incegnito ini.

Semoga bermanfaat dan bisa menjadi pembelajaran dan menambah wawasan kita dalam fitur – fitur yang telah tersedia pada browser.

You May Also Like

About the Author: admin