Cek Aplikasi Ini Jika Ingin Pasang PLTS

Cek Aplikasi Ini Jika Ingin Pasang PLTS

Mengapa.IDCek Aplikasi Ini Jika Ingin Pasang PLTS – Bagi yang ingin memasang PLTS atau Pembangkit Listrik Tenaga Surya, maka perlu mengecek aplikasi ini terlebih dahulu, yakni aplikasi e-SMART. Dan berikut ulasan mengenai aplikasi yang membantu kamu dalam mempersiapkan pemasangan PLTS. Simak selengkapnya.

Cek Aplikasi Ini Jika Ingin Pasang PLTS

Baru – baru ini Kementrian ESDM atau Energi dan Sumber Daya Mineral telah menyediakan layanan jasa bagi masyarakat yang ingin mendapatkan perencanaan pemasangan PLTS atau Pembangkit Listrik Tenaga Surya melalui aplikasi berbasis web yakni aplikasi e-SMART atau electronic Survey, Monitoring dan Reporting yang bisa di unduh pada link esmart-plts.jatech.co.id.

Aplikasi ini mampu untuk menginformasikan potensi kapasitas serta produksi PLTS Atap, manfaat serta biaya saat merencanakan investasi PLTS Atap, misalnya potensi produksi listrik PLTS, biaya investasi dan operasional hingga pengurangan biaya tagihan listrik.

Bahkan berdasarkan keterangan resmi dari Kementrian ESDM. Aplikasi ini juga bisa menampilkan manfaat dari sistem PLTS yakni pengurangan emisi CO2. Penghematan tagihan listrik PLN serta ekuivalensi terhadap pemakaian BBM kendaraan bermotor dan jumlah pohon yang tertanam.

Manfaat lainnya, terdapat fungsi survei dan analisis kelayakan PLTS Atap dengan cepat dan gratis pada aplikasi ini. Sehingga mampu mendorong investasi PLTS Atap. Adapun tahapan analisis dalam perhitungan potensi PLTS Atap meliputi:

  • Menghitung potensi dengan berdasarkan luas atap dan kebutuhan PLTS yang berdasarkan konsumsi listrik.
  • Membandingkan data potensi dengan kapasitas daya PLN yang terpasang guna memilih nilai terendah sebagai batas kapasitas desain.
  • Menggunakan nilai kapasitas desain tadi untuk simulasi perhitungan kapasitas modul dan inverter.
BACA JUGA  2021 Whatsapp Tidak Bisa Digunakan

Cara Penggunaan Aplikasi e-SMART

Aplikasi e-SMART bisa kamu akses melalui situs p3tkebt.esdm.go.id pada bagian atau pilihan pelayanan publik. Adapun kita bisa melihat halaman awal, halaman peta dan perhitungan, regulasi, artikel, kontak hingga halaman admin jika ingin merubah master data.

Kita bisa menekan tombol “Mulai” halaman muka untuk mengawali pengisian data yang kemudian kita lanjutkan dengan memulai analisis. Lalu kita bisa menggambar luas atap untuk menghitung luas yang akan dipasangkan PLTS pada halaman input dan data tersebut akan dimasukkan ke bagian Keterangan Teknis. Dan setelah data keterangan telah dimasukkan dan dihitung, maka aplikasi e-SMART akan menampilkan hasil kalkulasi.

Itulah ulasan mengenai aplikasi yang bisa digunakan untuk yang ingin memasang PLTS. Semoga info serta penjelasan ini bermanfaat dan dapat membantu kamu yang sedang membutuhkan informasi ini.

You May Also Like

About the Author: admin