Cara Kloning Aplikasi Pada Oppo A15s

Cara Kloning Aplikasi Pada Oppo A15s

Mengapa.id – Apa kamu sudah tahu bahwa pada smartphone Oppo A15s telah ada fitur bawaan untuk melakukan kloning aplikasi? Jika belum, maka postingan kali ini akan menjelaskannya karena kita akan membahas mengenai cara kloning aplikasi pada Oppo A15s. Dan berikut ulasan selengkapnya.

Kloning Aplikasi Pada Oppo A15s

Oppo yang merupakan salah satu vendor asal China yang telah populer pada beberapa negara Asia termasuk Indonesia. Karena selain desainnya yang kekinian, fiturnya pun mampu memanjakan penggunanya.

Seperti beberapa waktu lalu, Oppo A15s berhasil diluncurkan dengan tampilan desain stylish, layar berukuran 6,52 inci beresolusi HD+ serta baterai berkapasitas 4.230 mAh. Dan selain itu smartphone Oppo A15s juga telah didukung dengan dual SIM dan fitur kloning aplikasi. Sebenarnya tidak hanya pada Oppo A15s saja yang memang menggunakan ColorOS 7.2, tapi pada ColorOS 3/4/5/6 juga tersedia fitur tersebut dengan nama Clone Apps.

Adanya fitur kloning aplikasi ini berfungsi untuk menggandakan sebuah aplikasi menjadi dua, misalnya jika kamu ingin menggunakan 2 akun Whatsapp. Dengan fitur ini, kamu tidak lagi memerlukan dua ponsel karena bisa mengkloning atau menggandakan aplikasi pada satu ponsel saja. Dan biasamya fitur ini dibutuhkan oleh mereka yang ingin memisahkan akun bisnis dengan akun pribadinya.

Namun sayangnya, tidak semua aplikasi bisa menggunakan fitur ini karena hanya beberapa aplikasi saja yakni seperti Whatsapp, Instagram, Facebook dan media sosial lainnya. Dan juga, fitur ini hanya bisa menggandakan sekali saja untuk masing – masing aplikasi tersebut.

Cara Kloning Aplikasi Pada Oppo A15s

Adapun cara untuk menggunakan fitur ini pada Oppo A15s adalah sebagai berikut:

  • Buka menu “Settings” dan scroll ke bawah hingga menemukan menu “Clone Apps”.
  • Pilih dan masuk ke menu Clone Apps kemudian pilih pula aplikasi yang hendak kamu gandakan.
  • Setelah itu, aktifkan tombol slide pada opsi “Enable App Cloning”.
  • Kamu juga bisa mengubah nama aplikasi yang kedua dengan klik menu “Rename Clone App”.
BACA JUGA  Aplikasi Kamera Selfie yang Banyak Dipakai Artis

Itulah cara yang bisa kamu coba pada Oppo A15s yang bisa kamu gunakan. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba ya.

You May Also Like

About the Author: admin