Cara Menyalin Stiker Telegram Ke WhatsApp

Cara Menyalin Stiker Telegram Ke WhatsApp

Mengapa.id – Pada kesempatan kali ini kita akan membahas sebuah ulasan dan tutorial yang menarik yaitu Cara Menyalin Stiker Telegram Ke WhatsApp. Untuk kamu yang ingin tahu caranya, ikuti penjelasan dan tutorial berikut ini.

Telegram dan WhatsApp

Sudah tidak asing lagi dengan dua aplikasi chatting yang sangat populer ini yaitu Telegram dan WhatsApp. Mungkin tampilan dan desain kedua aplikasi chatting ini hapir sama, tetapi telegram lebih memiliki banyak fitur yang selalu membuat netizen penasaran.

Berbagai fitur yang Telegram miliki membaut aplikasi ini selangkah lebih maju dari WhatsApp. Seperti adanya fitur Bot, Channel dan tentunya Telegram PC yang memungkinkan kamu bisa terkoneksi ke akun telegram kamu meski akun Telegram pada smartphone kamu tidak aktif.

Beda dengan WhatsApp yang mengharuskan WhatsApp kamu harus online pada smartphone baru bisa menggunakan WhatsApp PC. Tentu saja kedua aplikasi ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing – masing.

Cara Menyalin Stiker Telegram Ke WhatsApp

Seperti pada judul kali ini tentang cara menyalin atau transfer stiker telegram ke whatsapp. Bagaimana Caranya ? Perlu kamu ketahui bahwa cara ini menggunakan bantu dari fitur Bot Telegram.

Kamu bisa ikuti tutorial berikut ini yang bisa kamu coba pada smartphone kamu sendiri.

  • Langkah pertama kamu downlaod aplikasi Telegram pada smartphone android kamu.
  • Kemudian ketik pada kolom pencarian telegram “@tgtowabot” dan cari bot yang bernama Telegram Stickers to WhatsApp Transfer.
  • Setelah itu kamu tap “Mulai” untuk menjalankan bot telegramnya, lanjut kamu tap pada “Icon Stiker” yang ada disamping kolom chat.
  • Kamu cari stiker yang ingin kamu salin atau transfer ke WhatsApp, maka stiker telah siap untuk kamu transfer. Tap /intruction dan lanjut dengan pilih “Google Play”.
  • Langkah berikutnya kamu akan masuk kedalam Google Play Store dan install aplikasi yang telah di rekomendasikan.
  • Setelah berhasil kamu install, kembali lagi ke aplikasi Telegram, kamu tap file stiker yang sudah kamu buat tadi dan lanjut dengan tap alikasi “TG to WA atau Sticker Marker Studio”.
  • Langkah terakhir kamu tinggal tap pada tombol “Tambah ke WhatsApp” dan otomatis stiker tersebut akan masuk ke aplikasi WhatsApp yang kamu gunakan.
BACA JUGA  Cara Menonaktifkan Saran Pertemanan Facebook

Demikianlah tutorial yang bisa kamu coba pada perangkat smartphone kamu. Semoga artikel dan tutorial ini bisa bermanfaat untuk kita semua, selamat mencoba.

You May Also Like

About the Author: admin